dia adalah Akbar Rachmad Virgiawan 5211100102, seorang teman kuliah satu jurusan, seorang teman satu kelompok sc, teman sekelas selama dua semester awal, dan seorang partner yang kehadirannya sedikit banyak sudah menjadi kebutuhan bagi saya. jadi ya, si akbar ini biasa dipanggil egik, mungkin bingung ya darimana coba egiknya hahaha, sebenernya panggil akbar juga boleh sih kalau nggak geli ngeliat mukanya yang kayanya udah diset default untuk terusterusan senyum.
dibalik raut wajahnya yang selalu tersenyum dan begitu mudah tertawa, dia memiliki kecerdasan yang mungkin tidak orang sangka kalau melihat hanya melalui pawakannya. cengar-cengir tapi asli dia mampu bikin orang kaget dengan kecerdasannya, hanya saja seringkali dia menutupi kecerdasannya dengan sudut-sudut bibir dan pipinya yang selalu terangkat naik yang membuat raut wajahnya tidak terlihat sama dengan orang-orang sejenis dia. pernah suatu saat di pertemuan pertama mata kuliah Sistem Operasi pada semester dua lalu, kami sekelas diberikan quiz dadakan dari pak Sonny. setelah dikumpulkan, pak sonny mulai mengurutkan siapa-siapa yang nilainya terendah sampai tertinggi. bagi saya dari sepuluh soal itu, benar enam merupakan hal yang sudah cukup bagus. dan bahkan saya menganggap bahwa tidak akan ada yang mendapatkan nilai lebih dari 70, tapi lagi-lagi si egik ini memberikan kejutan di balik cengirannya, 90 adalah nilai pertamanya pada kelas Sistem Operasi ini dan menjadi peraih nilai tertinggi sekaligus dinobatkan menjadi ketua kelas pada saat itu.
pasti tidak sedikit yang mengakui kalau egik adalah orang yang supeeer baik, dia ngga akan sungkan-sungkan menolong temennya kalau emang dia bisa. dan ya saya adalah salah satu dari orang-orang yang beruntung yang dipertemukan dan sering dibantu olehnya. nebeng, ya itu pasti udah masalah utama banget yang sering dia bantu. sederhana mungkin bagi orang lain, tapi bagi aku pulang adalah kebutuhan, dan di kala 40 km menjadi jarak yang cukup lelah aku arungi dengan motorku, dan di kala satu per satu orang yang rumahnya berdekatan denganku tidak bisa membantuku, egik selalu ada. :'
mungkin saja ini hanya pandanganku semata, tapi aku yakin dibalik kesederhanaanmu tersimpan ambisi dan cita-cita besar yang terselubung, hanya saja kamu memang orang yang terlalu pintar mengendalikan hal-hal itu, sehingga tidak seperti yang lain, kamu terlihat begitu santai. aku tidak tahu apakah santai adalah hal yang salah atau tidak. karena untuk ukuran perempuan aku juga termasuk kategori yang terlalu santai. :p
aku mendoakan sesuai dengan arti namamu, Akbar Rachmad yaitu rahmat yang begitu besar, semoga dengan semakin bertambahnya angka di usiamu setahun, semakin besar pula rahmat yang kamu dapatkan dan berikan pada orang-orang sekitarmu. jadilah seorang akbar part, yang namanya besar dan dikenal dengan kebaikan, kecerdasan, dan keberhasilanmu. aamiin :)
part, setahun mungkin bukan waktu yang cukup bagiku untuk menuliskan semua hal tentang kamu dengan tepat, aku hanya menuliskan apa yang aku rasakan dan yang aku ketahui. hanya saja aku selalu berharap kalau penilaian-penilaian positifku terhadap kamu adalah sesuatu yang benar.
tetaplah menjadi baik, tetaplah menjadi egik yang cerdas dengan cengirannya dengan sudut bibir dan tulang pipi yang selalu terangkat naik. tetaplah menjadi egik, seorang partner yang selalu bisa diandalkan.
maaf banget atas kerepotan yang aku akibatkan selama ini. tapi selalu kok, aku juga selalu berusaha menjadi partner yang bisa kamu andalakan.
Selamat ulang tahun ke-19 ya partner paling sip sejagat raya,
semoga sehat dan bahagia selalu. wish you nothing but the best :) :D ({})
satu-satunya foto sama egik .-.
foto hbd egiknya gak jelas hiks
nb : aku baru sadar kalau virgiawan berasal dari virgo =)) berarti nama kita sama-sama ada unsur zodiaknya
nb lagi : aslinya ada foto hbd egik, tapi aku lupa ambl softcopynya di ayuk :(
0 komentar:
Posting Komentar